Teknik-teknik dasar pada beladiri Taekwondo menurut Hu-seup
Song dan Jong-o Kim (1986:39-61) antara lain:
Kuda-kuda atau Seogi yang
terdiri dari :
Apseogi
|
adalah kuda-kuda dengan posisi
berjalan. Kaki depan menahan 70% berat badan.
|
Apkoobi
|
adalah kuda-kuda dengan dengan posisi kedua kaki dibuka
kira-kira selebar bahu dengan membentuk sudut 45 derajat.
|
Dwitkoobi
|
adalah
kuda-kuda dengan posisi kedua kaki dibuka lebar, berat badan 90% berada pada
kaki belakang.
|
Beom Seogi
|
adalah kuda-kuda dengan posisi mirip dengan posisi harimau pada
saat hendak melompat. Kaki belakang lurus, ditekuk, kaki depan agak maju, dengan posisi kaki jinjit. Keduanya membentuk sudut 45 derajat.
|
Moa Seogi
|
adalah
kuda-kuda dengan posisi kaki rapat, posisi badan tegak lurus.
|
Apjoochoom
|
adalah kuda-kuda dengan posisi kedua kaki dibuka selebar bahu kearah
depan, ditekuk.
|
Pyeonhi Seogi
|
adalah
kuda-kuda dengan posisi kedua kaki dibuka lebar kesamping kanan kiri. Posisi
ini biasanya menjadi posisi siap melakukan gerakan teknik dasar.
|
Koa Seogi
|
adalah kuda-kuda dengan posisi kedua kaki disilangkan,
mengangkat ujung kaki belakang (jinjit), dengan menekan kedua lutut.
|
Haktari Seogi
|
adalah
kuda-kuda dengan posisi mengangkat salah satu kaki dan meletakkannya
disamping lutut yang lain.
|
Haktari Ogeum Seogi
|
adalah kuda-kuda dengan posisi sama dengan kudakuda Haktari
Seogi, hanya saja kaki yang lain dibiarkan menggantung.
|
Joochoom Seogi
|
adalah
kuda-kuda dengan posisi membuka kedua kaki lebar kesamping, lutut ditekuk.
|
Pukulan dan Tangkisan atau Makki dan Jireugi yang terdiri
dari :
Arae Makki
|
adalah tangkisan untuk menangkis
tendangan dari arah depan.
|
Eolgool Makki
|
adalah tangkisan untuk menangkis pukulan atau tendangan kearah
muka.
|
Montong Bakat
Makki
|
adalah
tangkisan untuk menangkis pukulan dari arah dalam tubuh lalu membuangnya
keluar.
|
Montong An
Makki
|
adalah tangkisan untuk menangkis pukulan atau tendangan dari
luar.
|
Geodreo Montong Makki
|
adalah
tangkisan untuk menangkis tendangan pukulan atau tendangan dari luar.
|
Soonal Arae
Makki
|
adalah tangkisan untuk menangkis tendangan dengan arah tangkisan
kearah kaki.
|
Sonnal Montong
Makki
|
adalah
tangkisan untuk menangkis serangan kearah wajah.
|
Eotkeoreo
Eolgool
|
adalah tangkisan yang dilakukan dengan cara menyilangkan kedua
tangan kedepan wajah.
|
Jebipoom
Mokchigi
|
adalah
tangkisan yang dilakukan untuk menangkis serangan arah kepala dan
memukul kearah leher lawan secara bersamaan.
|
Momtong Jireugi
|
adalah pukulan untuk arah perut.
|
Eolgool Jireugi
|
adalah
pukulan kearah muka atau kepala.
|
Joochoom Yeop
Jireugi
|
adalah pukulan yang dilakukan dengan posisi badan kesamping.
|
Tendangan atau Balchagi yang terdiri dari :
Yeopchagi
|
adalah tendangan menusuk kesamping.
|
Dwitchagi
|
adalah tendangan dengan arah kaki kebelakang badan berputar 90
derajat.
|
Dollyochagi
|
adalah
tendangan melingkar kesamping .
|
Yidan Twieo Apchagi
|
adalah tendangan yang dilakukan dengan cara melompat dengan
mengangkat salah satu kaki.
|
Yidan Twieo Yeopchagi
|
adalah
tendangan yang dilakukan dengan cara melompat dengan salah satu kaki ditekuk.
|
Yidan Twieo Dwitchagi
|
adalah tendangan
yang dilakukan dengan cara memutar tubuh 360 derajat di udara, dengan salah
satu kaki, dan menendang dengan kaki yang lain.
|
Modeumbal Twieo Apchagi
|
adalah
tendangan yang dilakukan dengan menendangkan kedua kaki sekaligus.
|
Yidan Twieo Apdollyeo Chagi
|
adalah tendangan yang dilakukan dengan kaki bersamaan.
Pada saat di udara salah satu kaki menendang dengan arah tendangan kesamping.
|
Apchagi
|
adalah
tendangan kearah depan, dilakukan dengan cara menekuk lutut didepan dada dan
melepaskan tungkai bawah kearah perut atau kepala.
|
Apchaoligi
|
adalah tendangan yang dilakukan dengan cara mengangkat
kaki lurus keatas melebihi bahu.
|
sumber http://ramabie.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar